FAQ
Temukan jawaban atas pertanyaan umum seputar kontraktor epoxy lantai Indonesia. Dapatkan informasi lengkap dan jelas untuk memahami lebih baik tentang layanan kami dan bagaimana Pesona Epoxy dapat memenuhi kebutuhan lantai Anda.
Apa itu Jasa Epoxy Lantai?
Jasa epoxy lantai adalah layanan profesional yang menyediakan pemasangan lapisan epoxy pada permukaan lantai. Epoxy adalah bahan yang tahan lama dan keras, sering digunakan untuk melindungi lantai dari keausan, noda, dan kerusakan lainnya. Jasa ini tidak hanya memberikan kekuatan tambahan pada lantai, tetapi juga menciptakan tampilan yang estetis dan mudah dibersihkan. Proses aplikasi melibatkan persiapan permukaan lantai, pengaplikasian epoxy, dan tahap finishing untuk mencapai hasil lantai yang tahan lama dan menarik.
Apa itu Jasa Waterproofing?
Jasa waterproofing adalah layanan khusus yang bertujuan melindungi bangunan dari masalah kelembapan dan infiltrasi air. Proses ini melibatkan penggunaan bahan-bahan tahan air dan teknik penerapan khusus untuk mencegah kebocoran air, mencegah kerusakan struktural, serta melindungi interior bangunan dari dampak negatif kelembapan, seperti pertumbuhan jamur dan korosi. Jasa ini umumnya diterapkan pada dinding, atap, dan lantai untuk memastikan keamanan dan ketahanan bangunan terhadap elemen-elemen lingkungan yang merusak.
Apa itu Jasa Epoxy PU Concrete?
Jasa epoxy PU concrete adalah layanan khusus yang menyediakan aplikasi lapisan epoxy berbasis polyurethane (PU) pada permukaan beton. Polyurethane concrete epoxy digunakan untuk melindungi lantai dari keausan, tahan terhadap zat kimia, dan memberikan ketahanan ekstra terhadap tekanan dan benturan. Proses aplikasinya melibatkan persiapan permukaan beton, pengaplikasian epoxy PU concrete, dan tahap finishing untuk mencapai lantai yang kuat, tahan lama, dan mudah perawatannya. Jasa ini umumnya digunakan di berbagai lingkungan, termasuk industri, komersial, dan residensial, untuk memberikan perlindungan maksimal terhadap kerusakan lantai.
Apa itu injeksi beton?
Jasa injeksi beton adalah layanan yang menyediakan solusi perbaikan pada struktur beton yang mengalami retak atau kebocoran. Prosesnya melibatkan penyuntikan bahan khusus ke dalam retakan atau celah pada struktur beton untuk memperkuat dan mencegah kebocoran. Bahan injeksi ini biasanya terdiri dari resin atau grout yang mengeras setelah diaplikasikan, membentuk lapisan yang kuat dan tahan air. Jasa ini efektif untuk memperpanjang umur struktur beton, mencegah kerusakan lebih lanjut, dan memastikan keamanan bangunan.
Apa itu jasa cat dinding?
Jasa cat dinding adalah layanan profesional yang menyediakan pelayanan pengecatan untuk permukaan dinding dalam atau luar ruangan. Kontraktor cat dinding biasanya menangani persiapan permukaan, pemilihan cat yang tepat, dan proses aplikasi cat untuk menciptakan tampilan yang segar dan melindungi dinding dari keausan, cuaca, atau kerusakan lainnya. Dengan menggunakan keahlian mereka, jasa cat dinding membantu meningkatkan estetika ruang dan memberikan perlindungan tambahan untuk dinding.
Berapa harga jasa epoxy lantai?
Harga epoxy lantai dihitung berdasarkan luas area yang akan diberi lapisan epoxy, dengan satuan ukurannya adalah meter persegi (m2). Adapun rumus perhitungannya adalah luas area dikalikan dengan harga jasa epoxy lantai per meter persegi.
Selain itu, harga juga bisa dipengaruhi oleh ketebalan lapisan epoxy yang diberikan, yang biasanya dinyatakan dalam satuan micron (misalnya 1000 micron). Jenis cat epoxy yang digunakan juga mempengaruhi harga, tergantung pada kualitas dan merk yang dipilih.
Apakah ada garansi pekerjaan?
Ya, kami memberikan garansi pekerjaan untuk setiap pengecatan epoxy lantai yang kami lakukan. Garansi tersebut berlaku untuk tidak terkelupas kembali, tetap awet, dan tidak terpengaruh oleh kecerobohan penggunaan atau bencana alam.
Selama 1 tahun setelah pekerjaan selesai, Anda dapat merasa yakin bahwa lantai Anda akan terlindungi dengan baik. Jadi, jika Anda memiliki pertanyaan mengenai garansi pekerjaan yang kami berikan, jangan ragu untuk menghubungi kami. Kami akan dengan senang hati menjawab pertanyaan Anda.
Bisakah Anda datang survey ke lokasi kami?
Apakah Anda tertarik untuk menggunakan jasa kami? Kami akan senang sekali untuk datang ke lokasi Anda dan memberikan konsultasi Gratis mengenai proyek Anda. Salah satu keunggulan kami adalah memberikan survey Gratis di lokasi.
Untuk mengatur jadwal survey, Anda bisa menghubungi kami melalui nomor telepon atau whatsapp. Kami akan dengan senang hati membantu Anda dalam menentukan solusi terbaik untuk proyek Anda.
Berapa lama pekerjaan epoxy lantai bisa selesai
Misalnya, jika area yang akan dikerjakan adalah sebuah gedung dengan luas yang lebih besar dibandingkan dengan ruangan biasa, maka waktu yang diperlukan tentu akan lebih lama. Namun, jangan khawatir. Kami memiliki tim yang laur biasa yang akan memastikan pekerjaan epoxy lantai diselesaikan tepat waktu.